Berikut adalah kumpulan contoh soal latihan / ujian / final / kuis mengenai materi Fluida Diam dan Bergerak, dengan adanya soal ini diharapkan agar anda lebih menguasi materi terkait. Selamat menjawab … :)
B. Kerjakan soal-soal di bawah ini!
1. Sebuah drum silinder yang berjari-jari penampang 50 cm dengan penampang atas terbuka berisi minyak tanah setinggi 80 cm. Jika massa jenis minyak = 0,8 gr/cm^3 dan tekanan udara di luar sebesar 1 atmosfer,
hitunglah:
a. tekanan yang dialami oleh dasar drum
b. tekanan hidrostatis pada titik yang berada 10 cm dari dasar drum!
2. Sebuah kompa hidrolik mempunyai pengisap kecil dengan diameter 20 cm dan pengisap besar dengan diameter 0,5 m. Jika kita akan mengangkat benda pada pengisap besar sebesar 0,5 kuintal, berapakah gaya minimum yang harus kita berikan pada pengisap kecil agar benda
dapat terangkat?
3. Sebuah pipa kapiler kaca dimasukkan ke dalam bak berisi air. Ternyata permukaan air dalam pipa kapiler naik setinggi 4 cm. Jika jari-jari pipa kapiler 2 mm, sudut kontak yang terjadi dalam pipa kapiler 60 derajat dan massa jenis air 1 gr/cm^3, berapakah tegangan permukaan air tersebut?
4. Sebutir telur dengan massa 62,5 gram dimasukkan ke dalam suatu larutan yang massa jenisnya 1 gr/cm^3 dan ternyata telur dalam keadaan melayang. Hitunglah:
a. volum telur
b. gaya Archimides yang dialami oleh telur!
5. Sebuah perahu dengan massa 100 ton. Berapa m3 sekurang-kurangnya volum bagian perahu yang ada di bawah air jika perahu berlayar di dalam:
a. air tawar yang massa jenisnya 1000 kg/m^3
b. air laut yang massa jenisnya 1030 kg/m^3!
6. Sebuah pipa mendatar di dalamnya penuh minyak yang mengalir. Kecepatan aliran minyak di titik K dan L dalam pipa tersebut berturut-turut 0,25 m/s dan 4 m/s. Berapakah perbandingan diameter penampang pada titik K dan L?
7. Debit air yang melalui sebuah lubang yang terletak 8 m di bawah permukaan air pada sebuah bak yang luasnya adalah 50 cm^3/s. Hitunglah debit air melalui lubang tersebut, jika di atas permukaan air diberi tambahan tekanan 2 . 10^4 N/m^2!
8.Gambar di samping adalah sebuah pipa pilot dan melalui pilot tersebut dialirkan suatu fluida sehingga menyebabkan perbedaan
tinggi raksa pada monometer 2 cm. Massa
jenis raksa adalah 13,6 gr/cm3. Hitunglah
kecepatan fluida tersebut jika:
a. fluida yang mengalir gas karbondioksida
(ρ = 1,98 gr/cm3)
b. fluida yang mengalir gas oksigen (ρ = 1,43
gr/cm^3)!
Sebuah bak air setinggi 20 m, di sisi bak dibuat 2 buah lubang yang masing - masing berjarak 2 m dari permukaandan dasar bak. Buktikanvbahwa air yang dipancarkan dari A dan B akan jatuh di tanah pada tempat yang sama? Berapakah jarak tempat air jatuh ke bak?
(g = 9,8 m/s^2)
Sebuah pipa seperti gambar di samping terdapat air yang mengalir. Luas penampang di A = 0,4 cm^2 dan luas penampang di B = 0,1 cm^2. Dari pipa keluar air 20 cm^3 tiap detik.
a. Tentukan kecepatan air pada tiap-tiap penampang A dan B!
b. Tentukan selisih tinggi permukaan raksa di pipa U tersebut!
c. Tentukan selisih tekanan di penampang A dan B!
0 comments:
Post a Comment